close

Waspadai Tanda Anjing Peliharaan Terserang Kutu Anjing

Waspada Serangan Kutu Anjing

Anjing peliharaan yang terserang kutu anjing sebenarnya mudah dikenali. Hal ini karena anjing akan menunjukkan kebiasaan-kebiasaan tertentu yang harus Anda sikapi dengan langkah tepat agar kondisi tidak semakin parah, berikut beberapa tandanya:

Anjing akan lebih sering menggaruk badannya, baik menggunakan kakinya atau menggosok-gosokkan badannya di lantai.

Terlihat adanya kotoran kutu di bagian tubuh anjing yang disusul dengan temuan satu atau beberapa ekor kutu di tubuh anjing.

  • Menemukan telur kutu di lingkungan sekitar anjing.
  • Muncul masalah seperti iritasi kulit pada kulit anjing.
  • Gusi anjing tampak lebih pucat dibanding normalnya.
  • Terdapat cacing pita pada kotoran anjing.

Solusi Tepat Membasmi Kutu Anjing

Jika memang Anda menemukan kutu pada tubuh anjing, maka segera konsultasikan kepada dokter hewan. Pada umumnya dokter hewan akan merekomendasikan produk NexGard sebagai salah satu solusi tepat dan efektif membasmi kutu. Produk NexGard ini berupa tablet kunyah lembut yang disukai anjing.

Diformulasikan untuk memberi perlindungan kuat terhadap parasit selama satu bulan penuh. Karena itulah Anda cukup memberikan tablet kunyah NexGard tiap satu bulan sekali untuk membunuh kutu anjing, caplak, dan parasit yang lain. Ukurannya satu kali suapan dengan tekstur yang aman dan mudah dikunyah.

Aman termasuk untuk anak anjing yang masih berusia 8 bulan dengan bobot badan minimal 2 kg. Berikan rutin dan tidak perlu menunggu tanda-tanda serangan kutu.

Tinggalkan komentar