close

Sebelum Lihat Lowongan Kerja, Cek Cara Jitu Dapat Kerja Ini!

Mencari pekerjaan memang gampang-gampang susah, terlebih di masa pandemi seperti saat ini semuanya butuh lowongan kerja. Anda bisa  memilih lowongan pekerjaan sesuai bakat dan keinginanmu dengan mencarinya di situs jooble yaitu platform lowongan kerja daring atau online.

Cara Jitu Cepat Dapat Pekerjaan

Selain itu, Anda bisa menyesuaikan salary yang diberikan dengan skill yang Anda miliki. Sehingga Anda pun bisa mendapat pekerjaan sesuai dengan passion dan sesuai kualifikasi lembaga maupun instansi yang sedang membutuhkannya. Berikut ini beberapa cara jitu agar cepat dapat pekerjaan.

1. Sesuaikan Kerja dengan Keahlian

Semua perusahaan butuh orang yang mengerti bidang pekerjaannya, bukan orang yang menghambat workflow. Lalu bagaimana jika Anda masih fresh graduate agar bisa segera dapat pekerjaan? Cara pertama yaitu carilah kerja sesuai dengan keahlian.

Anda akan merasa kesulitan jika lulusan akunting melamar menjadi arsitek. Semua akan Anda lalui mulai dari nol sehingga mustahil bisa profesional dan ahli di bidang tersebut. Beberapa pekerjaan pun akan terhambat karena ketidakpahaman Anda. 

Dua bidang yang bertolak belakang hanya akan menjatuhkan tingkat kualitas kerja Anda. Jadi jangan sampai salah dan asal melamar!

2. Luaskan Relasi

Faktor penting yang mempengaruhi Anda dapat kerja meski sudah banyak buka lowongan kerja yaitu relasi. Ketika perusahaan punya lowongan, mungkin Anda bisa mengetahui lebih dulu dari circle pertemanan dibandingkan dari masyarakat. Karena info tersebut dari teman, maka Anda bisa mempersiapkan diri lebih baik dari pesaing Anda.

Nah, jika atasan teman Anda butuh pekerja, lalu teman Anda merekomendasikan Anda sehingga lebih mudah buat Anda dalam melalui penyaringan kandidat. Dengan demikian, bisa dilihat betapa pentingnya adanya relasi yang luas. Karena rejeki mendapat pekerjaan pun bisa datang dari sisi mana saja di kehidupan.

3. Tingkatkan Kemampuan

Ketika bekerja skill dan soft skill maupun hard skill sangat dibutuhkan. Sehingga penting buatmu mengembangkan semua skill tersebut. Semakin banyak kemampuan, maka semakin berharga diri Anda di mata HRD. Tak ada salahnya jika Anda menginvestasikan ilmu dengan mengikuti beberapa pelatihan, kursus, maupun workshop.

4. Cari Kerja di Jooble

Seperti yang Anda tahu ada banyak platform yang menyediakan lowongan kerja terbaru. Salah satunya Anda bisa pergi ke Jooble yang ada di link https://id.jooble.ord/. Anda bisa menemukan semakin banyak pekerjaan di berbagai bidang sesuai keahlian.

Itulah cara dapat kerja sebelum Anda mencari lowongan kerja Terbaru 2021 yang bisa jadi pertimbangan. Jika ingin mengetahui lebih banyak lowongan kerja di berbagai bidang, langsung saja ke Jooble ya. Bagaimana, mencari lowongan kerja jadi lebih mudah, bukan?

Tinggalkan komentar